ISLAM itu indah-----ISLAM itu sempurna dan ISLAM itu rahmatan lil 'alamin-----JANGAN Hanya menilai ISLAM dari pengikut / umatnya...!-----tapi Nilai lah ISLAM dari ajarannya...!-----Pelajarilah...!-----Jika Tidak Tahu Bertanyalah Pada Ahlinya-----maka anda akan mengetahui betapa menakjubkanya Islam bagi kehidupan manusia

Senin, 07 Januari 2013

Pengertian Aqidah . . . ?

  1. Soal : Jelaskan makna aqidah menurut etimologi dan terminologi!
https://encrypted-tbn2.gstatic.com/images?q=tbn:ANd9GcTK4pyo28ZV48zBiyIj5VWfJVZO6iZanGi7I9WqOHiFrcVp5U2nlwJawab: a. makna aqidah menurut etimologi :
kata “akidah” berasal dari kata dasar “al ‘aqdu” (tali) yang memiliki makna
ar-rabth” (pengikatan),
“al-ibraam” (pengukuhan),
“al-ihkam” (pengokohan),
“at-tawatstsuq” (pengeratan),
“as-syaddu bi quwwah” (pengencangan dengan kuat),
 “at-tamassuk” (komitmen),
“al-itsbaat” (penetapan),
“al-yaqin” (keyakinan),
“al-Muraashah” (perekatan), dan
“al-jazmu” (penguatan).
العَقْدُ(mengikat) lawan kata الحَلُّ(melepas) yang diambil dari kata kerja: "عَقَدَهُ"-"يَعْقِدُهُ" (mengikatnya), "عَقْداً" (ikatan). Maka dikatakan عُقْدَةُ السِّحْرِ (ikatan buhul sihir,  "عُقْدَةُ النِّكَاحِ" (ikatan nikah) atau "عُقْدَةُ الْيَمِينِ" (ikatan sumpah).
((Akidah Muslim hal : 21-22))
b. Makna aqidah menurut terminologi
Akidah menurut makna syar’i adalah perkara yang wajib dibenarkan secara hati, diucapkan secara lisan dan dibuktikan dalam tindakan, sehingga jiwa menjadi tentram, karena telah menjadi suatu keyakinan yang teguh dan kokoh, yang tidak tercampurioleh keraguan dan kebimbangan. Jadi akidah merupakan bentuk keyakinan yang kuat yang tidak mengandung suatu keraguan sedikitpun pada orang yang meyakininya dan harus sesuai realita kebenaran serta tidak tercampur keraguan dan dugaan. ((Akidah Muslim hal: 23))
((Akidah Muslim: Ustadz Zaenal Abidin Bin Syamsudin))
    oleh: el-asnawi

0 komentar:

Posting Komentar

Recent Post